Untuk melunakan daging bisa melakukan berbagai cara seperti dibawah ini, berikut ini adalah tips untuk membuat daging lebih empuk:
- Menggunakan minuman beralkohol, contohnya bir, dsb, caranya rendam daging selama satu jam.
- Merendam daging dengan menggunakan cuka, jeruk nipis, karena kandungan asamnya yang tinggi mampu melembutkan serat-serat daging.
- Menggunakan daun pepaya, caranya memarkan daun pepaya setelah itu bungkus daging dengan daun tersebut selama 1 jam.
- Menggunakan buah buahan seperti papaya atau nanas, caranya parut dan gunakan untuk meluri daging, cuman dengan menggunakan buah nanas aroma daging akan sedikit berubah.
- Menggunakan garam kasar atau garam laut (bukan garam dapur), caranya lumuri daging dan biarkan selama 1 jam. Garam fungsinya untuk membantu menghancurkan ikatan protein pada daging sehingga daging akan terasa lebih empuk.
- Pukul-pukul daging sebelum dimasak.
- Menggunakan pengempuk daging yang banyak dijual dipasaran.