Cara Memilih Bra Yang Benar Sesuai Bentuk Payudara Wanita

Cara Memilih Bra Wanita Berpayudara Besar - Dalam memilih bra wanita tidak boleh asal asalan, karena jika keliru dalam memilih bra bisa menimbulkan ketidaknyamanan bagi pemakainya. Berdasarkan yang dilansir dari tribunnews menyatakan tujuh dari sepuluh wanita salah memakai ukuran bra. Bagaimana cara memilih bra yang benar? berikut ini beberapa tips cara memilih bra sesuai dengan jenis payudara wanita.

Bagi wanita yang punya payudara besar dan bulat, disarankan untuk memilih bra yang berkawat dan bertali besar. Pilih bra full cup yang menutupi seluruh bagian payudara, tapi tidak berkesan penuh. Pastikan pengait tidak mudah kendur, serta ukuran cup sesuai. Kenyamanan adalah kunci nomor satu. Sebaiknya mencoba sebelum membelinya. Pemilik payudara besar sebaiknya menghindari bra yang memiliki padding/busa, begitu pula bra dengan mangkuk yang berbentuk mancung karena akan membuat payudara terlihat lebih besar lagi. Bila bermaksud memakai stapless bra, yakni bra tanpa tali yang biasa digunakan saat memakai baju model kemben, pastikan ukurannya pas menutupi seluruh payudara. Untuk keperluan olahraga, gunakan sport bra yang bisa menahan gerakan payudara. Bagaimana jika punya payudara jenis lainnya seperti payudara berbentuk lonjong atau yang punya payudara sedang, kecil dan mungil?

Cara Memilih Bra Yang Benar Sesuai Bentuk Payudara Wanita

Cara memilih bra untuk payudara ukuran sedang: Bagi pemilik payudara sedang, bulat, dan padat disarankan menggunakan bra yang berkawat sehingga tidak mudah kendur. Secara umum pemilik payudara ukuran sedang tidak kesulitan memilih bra. Jika menginginkan payudara terlihat lebih besar, gunakan push up bra, atau bra yang ber-padding/busa. Tapi kalau ingin payudara terlihat lebih kecil, hindari cup berbahan tebal, pilih full cup yang menutup seluruh payudara. Bra dengan cup 3/4 juga disarankan untuk payudara bentuk ini karena akan mendorong payudara dari samping ke tengah sehingga terlihat lebih indah.

Cara memilih bra untuk payudara panjang dan oval: Bra paling sesuai untuk pemilik payudara ini adalah yang berkawat dengan model cup 1/2 atau 3/4. Kenakan cup ber-padding untuk menyangga payudara.

Cara memilih bra untuk payudara kecil dan mungil: Disarankan memakai bra model cup 1/2 agar payudara terlihat lebih berisi. Kenakan cup berbusa dengan model agak mancung. Untuk keperluan tertentu, seperti pesta, Anda bisa menambah padding dari silikon yang banyak dijual untuk menyangga payudara sehingga terlihat lebih indah.

Demikianlah beberapa tips memilih bra sesuai dengan bentuk dan ukuran dari payudara itu sendiri. Bra merupakan pakaian dalam, bukan berarti kita mengabaikannya. Dengan menggunakan bra yang tepat sesuai dengan jenis dan bentuk payudara selain membuat nyaman, wanita akan lebih percaya diri. Cari bra yang bagus klik disini

wdcfawqafwef