Kenapa Perut Sakit, Mulas, Melilit Setelah Minum Kopi

Bahaya Minum Kopi Bagi Kesehatan - Manfaat kafein yang terdapat didalam kopi juga bisa berfungsi untuk menenangkan otak kita. Akan tetapi tidak semua orang bisa menikmati kopi dengan nyaman, karena sebagian orang setelah minum kopi merasakan mulas atau perut melilit. Kenapa kopi bisa berdampak mulas di perut?

Hasil sebuah penelitian yang dilakuakan pada tahun 1990 mengungkapkan kopi menginduksi “respon gastrocolonic” pada beberapa individu setelah mereka meminum kopi. Tetapi dalam penelitian tersebut gagal untuk mengidentifikasi penyebab respons itu. Dari penelitian tersebut, kopi mampu mempengaruhi jaringan epitel yang melapisi lambung dan usus kecil.

Penelitian ini juga menemukan kopi menyebabkan pelepasan gastrin, hormon yang diproduksi di dalam perut dan dikenal untuk meningkatkan aktivitas motorik di usus besar. Dari penelitian tersebut mempunyai kesimpulan, peningkatan aktivitas itu bisa menjadi efek pencahar dari kopi.

Itulah yang menjadi alasan setelah minum kopi perut terasa mulas. Selama ini kopi dianggap sebagai diuretik atau minuman yang dapat mengakibatan buang air besar. Dalam beberapa penelitihan akhir-akhir ini menunjukkan bahwa kopi tidak memiliki sifat diuretik tersebut.

Kenapa Perut Sakit, Mulas, Melilit Setelah Minum Kopi

Sedangkan dari penelitian tahun 2003 dalam Journal of Human Nutrition and Dietetics menemukan, toleransi yang kuat untuk sifat diuretik kopi sendiri akan berkembang seiring dengan teraturnya seseorang mengkonsumsi kopi. Bahkan para peneliti menemukan bahwa dosis kafein yang terkandung dalam 2-3 cangkir kopi tidak mempengarhui jumlah rata-rata urin yang dikeluarkan oleh tubuh. Itulah beberapa alasan kita mulas setelah minum kopi.

wdcfawqafwef