Semanggi Suroboyo Kuliner Khas Surabaya

Semanggi Suroboyo ada juga orang yang menyebut pecel semanggi adalah makanan khas surabaya yang berisi sayur sayuran seperti yang paling utama yaitu daun semanggi yang sudah dikeringkan dan dimasak, biasanya di campur dengan sayuran lain seperti tauge, kangkung, daun pepaya, bunga turi dan lain lain, dengan saus atau bumbunya berupa kacang tanah, campuran ubi, gula merah, petis, yang disiramkan keatas sayuran tersebut. Untuk memakannya lebih lezat kalau menggunakan krupuk puli  atau ada yang menyebut krupuk karak sebagai pengganti sendoknya.

Penjual semanggi suroboyo ini kebanyakan ibu ibu sekilas kalau kita liat mirip seperti penjual jamu gendongan, biasanya dijajakan keliling kampung kampung dengan harga yang cukup murah meriah kurang lebih sekitar Rp5000 per-pincuknya.

Ternyata banyak juga yang suka dengan makanan unik yang satu ini meskipun kelihatannya sangat sederhana untuk rasa tidak perlu diragukan lagi, tapi lagi lagi untuk soal rasa kembali lagi pada lidah kita masing masing. Untuk saya sendiri kebetulan sangat suka dengan makanan yang satu ini, meskipun terlihat agak jarang penjualnya tapi ada saja yang lewat meskipun  tidak setiap hari. Kalau seandainya beli dijalanan yang jaraknya jauh dari rumah sebaiknya dipisahkan antara sayur dengan bumbunya kita bisa campurkan sendiri dirumah sehingga rasanya pun tetap enak dan jika kita suka dengan rasa yang pedas tinggal tambahkan lebih banyak sambalnya.

semanggi suroboyo
gambar semanggi suroboyo

Semanggi suroboyo ini rasanya memang unik apalagi kalau kita belum pernah memakannya sama sekali, meskipun nama lainnya pecel semanggi tetapi untuk rasanya berbeda dengan pecel pecel biasanya. Pecel semanggi ini punya  rasa yang khas cuman tidak cocok kalau dimakan dengan nasi maupun lontong.

Kuliner surabaya lainnya : Rujak cingur
Baca juga artikel terbaru lainnya di blog Sekitar Kita.

wdcfawqafwef