Cara Hemat Listrik Dengan 4 Langkah Ampuh

Cara Hemat Listrik, tujuannya agar tagihan bulanan tidak membengkak, dengan begitu kita juga bisa menghemat pengeluaran bulanan. Tetapi cara hemat listrik ini tidak mudah dilakukan, dibutuhkan kebiasaan dari diri kita pribadi. Bagaimanakah agar bisa berhasil menjalankan cara hemat listrik ? berikut adalah beberapa tips untuk cara hemat listrik.


Cara Menghemat Listrik Agar Hemat Pengeluaran

- Ganti lampu dengan lampu hemat energi.
Jika menggunakan lampu bolam tentu banyak sekali pemakaian listriknya, untuk menerangi satu ruangan kecil saja dibutuhkan lebih dari 10 watt, bisa dibayangkan jika menggunakan lampu yang tidak hemat energi ini. Jika satu ruangan membutuhkan misalkan 25 watt kita menyalahkan sebanyak 6 lampu sudah terhitung 150 watt, berbeda dengan lampu hemat energi 7 watt saja sudah terang untuk ruangan yang kecil tersebut, kita bisa baca baca dengan nyaman karna kualitas pencahayaannya lebih bagus. Tentu dalam mengganti lampu ini butuh biaya.

Lampu Tidak Hemat Listrik
gambar lampu tidak hemat listrik

- Cabut stop kontak untuk barang elektronik yang tidak terpakai.
Tivi, komputer, dvd dan lain lain yang dalam keadaan mati tetapi masih terhubung dengan listrik tentu masih memakan listrik meskipun sedikit, untuk itu sebaiknya cabut saja untuk barang barang elektronik yang tidak terpakai tersebut, jika kesulitan kita bisa pasang saklar jadi kita tinggal menekan on / off saja untuk memutuskan dan menghubungkan kembali ke listrik. Untuk lampu sebaiknya kita matikan jika tidak terpakai agar lebih lemat.

- Cuci baju dengan cara manual.
memakai mesin cuci untuk mencuci  pakaian tentu kembutuhkan listrik , jika pakaian kita hanya 2 potong saja agar lebih hemat sebaiknya cuci secara manual saja. mesin cuci sebaiknya digunakan jika terpaksa saja seperti ketika ccucian sedang menumpuk.

- Bayar listrik tetap pada waktunya.
Dengan membayar tagihan listrik tepat waktu keuntungannya adalah tidak terkena denda. Jika dekat sebaiknya bayar tagihan di PLN-nya langsung karna lebih murah, meskipun selisih tidak banyak. Untuk yang ini sebenarnya bukan cara hemat listrik tetapi lebih cocoknya cara hemat pengeluaran untuk bayar tagihan listrik saja.

Itulah tadi sedikit tips untuk Cara Hemat Listrik secara umum. Listrik yang kita pakai sekarang ini energinya berasal dari sumber daya alam yang tidak dapat diperbarui, untuk itu wajibnya kita menghemat listrik ini agar selain hemat pengeluaran untuk kita sendiri tujuan lainnya agar sumber daya alam tersebut tidak cepat habis dan masih bisa diwariskan pada anak cucu kita selanjutnya.

Terima kasih sudah membaca artikel ini, untuk melihat artikel terbaru silahkan menuju halaman awal blog Sekitar Kita .

wdcfawqafwef